Director's Word
Semakin berkembangnya sebuah bisnis tentu menuntut para stakeholder untuk bertindak dan mengambil keputusan secara efisien. Memutuskan untuk fokus pada inti bisnis dan menyerahkan seluruh kegiatan non-inti kepada pihak outsourcing adalah salah satu keputusan strategis yang sudah diadopsi oleh hampir seluruh organisasi bisnis modern. Sentinel hadir sebagai partner strategis di bidang pengamanan
Sentinel mungkin bukanlah perusahaan terbesar di industri saat ini, namun kami menjanjikan layanan terbaik di setiap sektor penting. Seluruh tim kami bekerja lebih keras dan berkomitmen pada pertumbuhan, karena kami percaya hal inilah yang paling penting untuk menumbuhkan kepuasan para klien kami.
Kami mengedepankan kepuasan dalam bekerja para tim dan staff kami di atas kepuasan pelanggan. Karena dengan atmosfir tempat kerja yang kondusif, jenjang karir yang jelas dan program penghargaan yang terstruktur memungkinkan terciptanya tim yang solid dan mampu menciptakan etos kerja yang sesuai dengan value perusahaan TOPGUARD (Trust, Open mind, Professional, Growth mindset, Unity, Active, Responsive, Dicipline) Selama ini kami mampu menciptakan kebahagiaan dan kepuasan saat berkarir sebagai keluarga besar SENTINEL, di saat itulah kami bisa bekerja jauh lebih keras dalam memuaskan kebutuhan klien kami
Sentinel akan selalu memenuhi bahkan melebih ekspektasi anda dalam industri keamanan dengan profesionalitas, kebanggaan dan komitmen berkelanjutan terhadap bangsa dan negara
Ir. Nyoman Anom Mediana, M.Pd.H
Berpengalaman Sejak Tahun 1999
SENTINEL SECURITY (SENTINEL), dikelola oleh PT Sentinel Cakra Buana, sebuah perusahaan swasta nasional yang fokus dan khusus bergerak dalam industri jasa pelayanan pengamanan (Security Service). Perusahaan memiliki perijinan lengkap untuk beroperasi dan memberikan pelayanan pengamanan di seluruh wilayah Indonesia.
PT Sentinel Cakra Buana, beroperasi dan berdiri sejak tahun 1999. Perusahaan telah melakukan berbagai perubahan secara legalitas, structural, dan operasional dalam rangka menyesuaikan dengan perubahan peraturan dan perundangan, perkembangan lingkungan bisnis, tehnis operasional, dan perkembangan sumber daya manusia, sehingga perusahaan tetap bisa tumbuh dengan baik sampai dengan saat ini.
Saat ini perusahaan memberikan pelayanan pengamanan kepada berbagai pihak (klien) baik personal, lingkungan tempat tinggal (residential), proyek konstruksi, lingkungan komersial dan industrial (pusat perbelanjaan, perkantoran dan pabrik/gudang), perkebunan dan pertambangan, dan lain-lain yang menyebar di seluruh wilayah Republik Indonesia.
SERVICE is our business, PERFECTION is our goal, SATISFACTION is our guarantee
Service Excellence Adalah Tujuan Utama Perusahaan
Pelayanan Prima (Service Excellence) adalah tujuan utama perusahaan. Maka, setiap anggota keluarga (karyawan) perusahaan, baik tingkat manajerial maupun operasional, haruslah merupakan pribadi-pribadi pilihan yang berkualitas, memiliki sikap mental melayani dan tangguh, tegas berwibawa dan tetap santun.
Proses seleksi dan perekrutan yang ketat, pelatihan dan pembinaan sikap mental yang berkesinambungan, penyempurnaan system kerja operasional secara terus-menerus, jenjang karir yang jelas, penghasilan yang memadai, program reward and punishment, merupakan keniscayasan sebagai fokus dan program utama perusahaan.
Pengalaman panjang, kompetensi inti, profesionalme tinggi, dan komitmen untuk selalu memperbaiki kinerja secara kontinyu dan terus-menerus adalah dasar utama bahwa SENTINEL dapat memberikan Pelayanan Prima, bahkan melebihi apa yang diharapkan oleh seluruh klien perusahaan.
Visi
Menjadi perusahaan terbaik dalam industri jasa pengamanan.
Misi
Menciptakan rasa aman dan nyaman bagi klien dengan menerapkan sistem pengamanan yang tepat, efektif dan efisien.
Kolaborasi Pengalaman Lintas Sektor
Tim kerja yang kompak dan harmonis adalah philosofi dasar perusahaan dalam mempertahankan, mengembangkan, dan menggapai pertumbuhan bisnis yang baik.
Anggota manajemen dalam perusahaan terdiri dari berbagai latar belakang pengalaman dan keahlian, baik secara tehnis maupun manajerial. Sementara dalam tataran operasional lapangan, tim pengamanan perusahaan telah melewati tahapan seleksi dan pelatihan pengamanan yang intensif, memiliki pengalaman lapangan yang beragam, dikombinasikan dengan doktrin bahwa harus memiliki hubungan yang kuat dengan klien, untuk memberikan, hanya memberikan tingkat pelayanan professional yang paling tinggi.
Unjuk kerja yang baik, keahlian dan pengalaman yang komprehensif secara operasional dan bisnis, telah menunjukan bahwa SENTINEL memiliki kapasitas dan kemampuan yang tinggi untuk dapat memberikan Pelayanan Prima dalam bidang jasa pengamanan.
SERVICE is our business, PERFECTION is our goal, SATISFACTION is our guarantee
Aset Anda Aman Bersama Kami
Sentinel Cakra Buana berkomitmen penuh menjaga aset berharga perusahaan anda dengan profesional.
memiliki kompetensi inti berkualitas, keterampilan dan pengalaman kerja yang mumpuni, terlatih dengan baik, sikap mental dan dedikasi yang tinggi, tegas berwibawa, bangga dan mencintai pekerjaannya.
Seragam dan Peralatan Pengamanan Sesuai Peraturan, kualitas utama, atribut dan peralatan lengkap, sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Cara kerja yang teliti dan sistematis, efektif dan efisien dan terukur, disusun berdasarkan pengalaman lapangan dan disempurnakan terus menerus.
Teknologi dinternalisasi untuk kelancaran dan kemudahan dalam perencanan, pelaksanaan dan pengawasan tehnik operasional maupun administrasi pekerjaan.
Penerapan Sistem Manajemen Mutu (Quality Manajemen) dan Keselamatan Kesehatan Kerja dan Lingkungan (HSE/SMK3L) yang dijalankan dengan komitmen dan konsekwen, bertanggung jawab dan berkesinambungan.